Jombang, 21 April 2025 — Suasana berbeda tampak di halaman MAN 6 Jombang pagi ini. Tepat pukul 07.00 WIB, seluruh warga madrasah berkumpul untuk memperingati Hari Kartini yang jatuh setiap tanggal 21 April. Dengan mengenakan pakaian adat dan kebaya warna-warni, siswa-siswi, guru, dan staf terlihat antusias mengikuti upacara yang berlangsung khidmat namun penuh semangat.
Dra.Wahyuni Rahayu, M.Pd, yang menjadi pembina upacara, menyampaikan pesan inspiratif tentang pentingnya peran perempuan dalam pendidikan dan pembangunan. “R.A. Kartini bukan hanya simbol perjuangan perempuan, tapi juga sosok pembaharu yang harus kita teladani semangatnya, terutama dalam hal pendidikan,” ujarnya dalam sambutan. “Beliau tidak akan pernah beridiri di podium sebagai Pembina upacara jika tidak ada perjuangan Kartini.” Lanjutnya. Semangat R.A. Kartini untuk tetap mencari ilmu dan menjadi pribadi yang berpengetahuan,handal selaras dengan ajaran Islam Dimana seorang ibu merupakan madrasah bagi putra putrinya artinya seorang ibu harus pintar dan berpkepribadian sehingga bisa menjadikan sebuah keluarga semakin kokoh. Dari keluarag yang kokoh akan berimpact pada kokohnya suatu negara karena dibangun dari keluarga-keluarga yang kokoh.
Untuk mengenang dan membumikan semangat R.A. Kartini setelah upacara selesai, acara dilanjutkan dengan penampilan spesial dari Paduan suara MAN 6 Jombang menyanyikan lagu “Ibu Kita Kartini” dengan penuh penghayatan.
Spesialnya upacara peringatan Hari Kartini kali ini sebagai Pembina diamanahkan kepada guru Perempuan yang paling senior dan semua petugasnya dilaksanakan oleh siswa Perempuan.
Melalui kegiatan ini, MAN 6 Jombang tidak hanya memperingati sosok R.A. Kartini sebagai pahlawan emansipasi, tetapi juga menanamkan nilai-nilai perjuangan, keberanian, dan semangat belajar kepada seluruh siswa.