“Pendidikan Dengan Hati: Membedah Kisi-Kisi Soal TKA dalam Bingkai Kurikulum Berbasis Cinta”
Jombang, 2 Oktober 2025 – MAN 6 Jombang kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan dengan menggelar Workshop Bedah Kisi-Kisi Soal Tes Kemampuan Akademik (TKA) dan Kurikulum Berbasis Cinta. Kegiatan ini diikuti oleh para guru dengan penuh antusias dan semangat kebersamaan.
Workshop ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam terkait penyusunan kisi-kisi soal TKA agar lebih terarah, valid, dan sesuai standar penilaian. Selain itu, materi tentang Kurikulum Berbasis Cinta menjadi warna baru yang menghadirkan perspektif humanis dalam dunia pendidikan. Pendekatan ini menekankan pentingnya kasih sayang, empati, dan kepedulian dalam proses belajar-mengajar sehingga siswa tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga matang secara emosional dan spiritual.
Dalam sambutannya, Kepala MAN 6 Jombang menyampaikan bahwa pendidikan haruslah menghadirkan keseimbangan antara aspek akademik dan nilai-nilai kemanusiaan. “Dengan kurikulum berbasis cinta, kita berharap pembelajaran menjadi ruang yang menyenangkan dan menumbuhkan karakter positif siswa. Melalui workshop ini, guru juga semakin terampil dalam menyusun soal yang bermutu untuk mengukur kemampuan siswa secara adil dan objektif,” tegasnya. Beliau juga menyampaikan pencapaian yang sudah diraih oleh MAN 6 Jombang yaitu beragam prestasi baik akademik maupun non akademik.
Kegiatan berlangsung interaktif dengan sesi diskusi, serta refleksi bersama. Dalam kegiatan pembukaan workshop sekaligus mengisi materi ,Muhajir selaku Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jombang menyampaikan pentingnya menata niat ,hati sebagai guru yang mendidik sepenuh hati, mencintai madrasah sepenuh hati tanpa menciderai dengan memberitakan hal negatif keluar. Melayani dengan baik harus dilakukan oleh semua stake holder dan kekompakan merupakan kunci keberhasilan suatu tujuan organisasi.
Workshop ini diharapkan menjadi langkah strategis MAN 6 Jombang dalam mencetak lulusan yang unggul, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan masa depan tanpa kehilangan jati diri kemanusiaan. (Ttk/red)